Agar tampilan Android Lebih Meriah

Bagikan Ke :
Punya ponsel tapi tidak dipersonalilasi ibarat makan sayur tanpa garam. paling tidak, mengganti nada dering atau memasang ringbacktone, menjadi salah satu ritual ketika anda memiliki hape baru. tujuannya pasti : agar hape yang anda pegang berbeda dengan milik orang lain.

Bahkan jika perlu, casing hape pun diganti. Buat pengguna android, soal personalilasi bisa dilakukan dalam beragam cara. untuk personalisasi klasik-ganti dering, ganti wallpaper atau pasang ringbacktone- sudah pasti bisa. dengan android bahkan anda bisa memasang widget, memajang wallpaper animatif, hingga mengganti themes sistem secara keseluruhan.
Banyak aplikasi yang dapat anda gunakan untuk keperluan ini. Mau yang gratis? ada. mau yang lengkap tapi berbayar? ada juga. yang seru yang membuat tampilan sistem hape anda benar-benar berbeda adalah dengan mengganti themes. Dengan cara ini homescreen hingga tampilan jajaran menu android benar-benar berubah.
Aplikasi pengubah themes dari android cukup banyak pilihannya, tidak hanya mengubah tampilan homescreen, namun juga mengubah ikon-ikon dan menambah widget. Salah satu yang gratis dan mantap adalah go Launcher Ex. 
Fungsinya sebagai launcher beragam themes baru untuk menghiasi hape anda. Aplikasi versi gratis ini juga punya banyak pilihan themes gratis untuk didownload dan dipakai.

SERUNYA GO LAUNCHER EX
Banyak pilihan themes yang disediakan oleh aplikasi yang tersedia di Android market tersebut. Ada yang gratis ada juga yang berbayar. Themes bergaya tampilan honeycomb,iPhone, neon ala tron, hingga tampilan themes bergambar sketsa bisa dipilih. Untuk mencarinya di Android market cukup dengan memasukkan kata kunci "go launcher ex themes".

ALTERNATIF UNTUK GO LAUNCHER
Masih ada beberapa pilihan lainnya sebagai aplikasi pengubah tampilan sistem. inilah beberapa pilihan selain Go Launcher Ex yang dapat digunakan dan tersedia di Android Market. Aplikasi pengubah themes ini biasa disebut Launcher.
- ADW.Launcher
- Android 2.3 Launcher (Home)
- Android Seven Free Launcher
- Launcher 7
- Regina 3D Launcher
- Zeam Launcher

INSTALASI GO LAUNCHER EX
1. Cari Go Launcher Ex di Android market lalu Tap [Instal]. Ikuti proses instalasai hingga selesai.    Pada Boks 'Copy Home Screen' tap [OK]. Begitupun pada Boks "Attention". Pada beberapa hape,    aplikasi ini akan meminta aplikasi homescreen yang sedang aktif untukenarik dari daftar    dihentikan. Tap [Force Sto].
2. Homescreen dan menunya akan berubah menggunakan themes default dari Go Launcher Ex. Cobalah    mencari themes baru di Android Market. Gunakan kata kunci "Go Launcher Ex Themes". Pilih salah    satu dari pilihan yang muncul. Tap [Install] dan lakukan instalasi themes seperti saat    menginstall aplikasi biasa.
3. Untuk mengaktifkan themes yang sudah diinstall, tiap tombol menu di homescreen. Selanjutnya, dari    pilihan yang muncul, pilihlah [Themes]. jika ada themes tanpa label "Download", itu berarti    themes sudah terinstal. Tap themes tersebut untuk mengaktifkannya, lalu pilih [Apply]. Kini    themes anda berubah.
4. Anda juga bisa mencari themes langsung dari dalam aplikasi Go Launcher Ex. Tap tombol menu di    homescreen. SSelanjutnya, dari pilihan yang muncul, pilihlah [themes]. Jika ada themes  menarik    dari daftar di "My Themes", Tap themes tersebut untuk men-downloadnya.
5. Aplikasi akan membuka themes pilihan tersebut di Android Market. Perhatikan, pilihan yang    tersedia ada yang gratis dan ada yang berbayar. untuk mencari pilihan lainnya, Tap [Download more    themes] di jendela "My Themes" dalam Go Launcher EX. Pilih tempat untuk mencari themes, yaitu Go    Store atau Google market.
6. Pada Go Store, pilih [Go themes] untuk mencari themes. Pilih Themes yang disukai dari pilihan    yang tersedia. TAp pada tombol hijau untuk men-Download themes pilihan lalu menginstalnya. Ikuti    langkah yang diberikan untuk melakukan instalasi hingga tuntas.

Go Launcher juga menyediakan sejumlah setting untuk mengatur tampilan themes. Menu setting ini bisa Anda akses dengan mengetap tombol menu di homescreen lalu memilih [Preference]. Disini ada beberapa menu yang tersedia dan dapat digunakan. Anda bisa mengatur tampilan Themes di [Themes Setting].

Jika anda ingin mengatur besarnya ikon aplikasi hingga jumlah aplikasi dalam dalam jajaran Aplikasi di App Drawer Sistem, aturlah di [App Drawer Settings]. Menu setting lainnya yang tersedia antara lain Screen Settings, Effect Settings, Operation Settings, dan Advance Settings. Pada Operations Settings, pengaturan sensor dan gestur dapat dilakukan.  

MENAMBAH WIDGET
Dengan Go Launcher EX, anda tidak hanya mendapat kemudahan untuk mengubah tampilan sistem, namun juga menambah widget. Banyak Widget menarik yang tersedia di Android Market untuk dipasang di Go Launcher EX. Cari saja Widget tersebut dengan kata kunci "Go Launcher Widget" pasti anda akan menemukan banyak pilihan. Cara Instalasinya pun sama dengan aplikasi biasa. Begitupun untuk pengaktifannya.

Di Go Store, beberapa widget juga tersedia. Masuklah ke Go Store dengan engetap tombol menu lalu pilih [GO Store]. Tap Tombol [Go Widget] untuk melihat beragam pilihan widget. Tinggal download, install lalu aktifkan saja widget tersebut untuk menggunakannya. Bagaimana cara mengaktifkannya? ikuti panduan berikut ini :

1. Setelah Widget terinstal, masuklah ke homescreen yang hendak anda pasangi widget. Tap-tahan lama     pada layar lalu pilih [GOWidget]. Tunggu beberapa saat hingga muncul pilihan widget yang sudah       terinstal.
2. Tap pada widget yang hendak anda aktifkan pada jendela "Select Widget" Simak tampilan widget       tersebut pada jendela berikutnya. Jika ingin memasangnya ke homescreen, Tap pada tombol [Add to      Screen]. Oya, beberapa Widget menyediakan pilihan ukuran. 
3. Widget akan aktif di homescreen yang anda pilih. Jika ingin menghapus atau membuangnya, Tap tahan    pada jendela widget hingga muncul boks pop-up. pilih [Delete]. Jika ingin mengubah ukurannya,       pilih [Resize]. Jika ingin mengubah warna tampilan, pilih [Skin].

0 komentar on Agar tampilan Android Lebih Meriah :

Berikan Komentar Sobat . . .